RASA penasaran biasanya akan membawa seseorang untuk menjelajah ke daerah baru. Salah satunya Richard yang keliling dunia untuk mencari ‘kembarannya’.
Ada-ada saja alasan seseorang untuk traveling keliling dunia. Salah satunya adalah yang dilakukan Richard Davis. Dia melakukan perjalanan keliling dunia untuk bertemu dengan orang-orang yang lahir pada tanggal yang sama dengannya, yakni 1 Desember 1974.
Follow Berita Okezone di Google News
Richard Davis dikenal sebagai salah satu penulis Inggris yang eksentrik. Dia sudah memulai perjalanannya untuk bertemu dengan 40 ‘kembarannya’ di seluruh dunia. Perjalanan tersebut akan ia tulis dan segera diluncurkan sebagai buku terbarunya. Buku tersebut akan menjelaskan bagaimana keberagaman hidup yang dijalani setiap orang yang lahir dalam tanggal yang sama.
Â
Richard memulai perjalanan unik ini dengan alasan penasaran dengan kehidupan orang-orang yang lahir pada tanggal yang sama dengannya. Sejauh ini, dia telah bertemu dengan sembilan orang dari negara berbeda yang lahir pada 1 Desember 1974.
Â
Satu orang ia temukan di Belanda yang merupakan seorang juara binaraga. Lalu, ada satu orang aktor yang tinggal di New York. Ada pula Wali Kota Italia, penulis di Irlandia, dan atlet olimpiade di Norwegia. Tak cukup sampai di situ, Richard berencana berpergian ke Austria, Thailand, Rusia, Indonesia, Kroasia, Maroko, Slovenia, dan Brunei. Merasa lahir tanggal 1 Desember 1974? Siap-siap bertemu kembaran Anda.
(ftr)