COOKIES tidak hanya dibuat dari vanila, tapi bisa memadukan cokelat dan kayu manis. Nama makanan ini cinnamon choco stick toll cookies. Â
Bahan I:
65 gram mentega tawar dingin
50 gram margarin
1/8 sdt garam
50 gram gula tepung
25 gram gula palem, haluskan
1 kuning telur
125 gram tepung terigu protein rendah
15 gram cokelat bubuk
½ sdt kayu manis bubuk
¼ sdt baking powder
Â
Bahan II:
100 gram mentega tawar dingin
50 gram margarin
1/8 sdt garam
75 gram gula tepung
1 butir telur
200 gram tepung terigu protein rendah
30 gram maizena
25 gram susu bubuk
½ sdt kayu manis bubuk
¼ sdt baking powder
Â
Bahan toping:
15 gram putih telur
1/8 sdt garam
75 gram gula tepung
¼ sdt moka pasta
Â
Â
Cara membuat:
Â
Bahan I:
-Kocok mentega, margarin, garam, gula palem dan gula tepung dua menit sampai lembut. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
- Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, maizena, susu bubuk, kayumanis, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Pulung memanjang diameter 0,6 cm. Bungkus plastik dna sisihkan. Dinginkan 15 menit dalam frezzer.
Â
Bahan II: buat dengan cara yang sama.
Â
-Giling tipis adonan 0,3 cm. Letakkan gulungan bahan I di atasnya. Gulung dan rapatkan asal nangkup. Diamkan lagi 15 menit.
-Potong-potong panjang 5 cm. Letakkan di loyang yang dioles tipis margarin.
-Oven dengan api bawah suhu 150 derajat celcius 30 menit sampai matang.
-Toping: kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung. -Kocok sampai mengembang. Tambahkan moka pasta.
-Semprot kue kering dengan glasur. Biarkan mengeringatau oven dengan api di bawah suhu 150 derajat Celsius lima menit sampai toping mengeras.
(tty)