MADU telah dikenal sebagai obat alami dengan berbagai kelebihan. Madu memiliki komposisi kimia yang tidak biasa, sehingga membuatnya tahan lama. Dengan demikian, madu perlu Anda simpan sebagai persediaan wajib di rumah.
Selain warna dan rasanya yang menggoda, madu memiliki beberapa bukti ilmiah yang menunjukkan daya tariknya, seperti dilansir dari Zeenews, Kamis (23/7/2016).
Menyembuhkan luka terbakar dan bengkak
Madu untuk pemakaian luar telah terbukti efektif sebagai pengobatan konvensional dengan sulfadiazene perak. Efek pengeringan dari gula sederhana dan sifat anti-bakteri madu dianggap sebagai kombinasi yang baik untuk membuat efek penyembuhan tersebut.
Menambah energi
Atlet Olimpiade kuno makan madu dan buah kering untuk meningkatkan energi mereka. Ini sekarang telah diverifikasi dengan studi modern yang menunjukkan bahwa madu memang unggul dalam menjaga tingkat glikogen dan meningkatkan waktu pemulihan dibandingkan pemanis lainnya.
Mengurangi batuk dan iritasi tenggorokan
Madu membantu mengatasi batuk, sepeti madu soba. Dalam sebuah studi yang diikuti 110 anak-anak, dosis tunggal madu soba sama efektifnya dengan dosis tunggal dekstrometorfan yang bisa meredakan batuk.
Mengontrol gula darah
Meskipun madu mengandung gula sederhana, itu tidak sama dengan gula putih atau pemanis buatan. Kombinasi fruktosa dan glukosa sebenarnya membantu tubuh mengatur kadar gula darah. Beberapa madu memiliki indeks hipoglikemik rendah, sehingga mereka tidak menaikkan secara drastis kadar gula darah Anda.
(ren)