MENU makan siang biasanya diisi oleh berbagai jenis hidangan lezat berporsi besar. Mulai dari ayam goreng, sate, ikan bakar, dan masih banyak lagi.
Namun bagi Anda yang ingin membuat sendiri di rumah. Okezone punya 2 rekomendasi makanan yang pas untuk disajikan pada waktu makan siang.
Dikutip dari berbagai sumber, Rabu (4/7/2018), berikut resep lengkap ayam goreng bumbu spesial dan sup bakso goreng yang bisa Anda coba di rumah.
Baca juga: Kemenkes Instruksikan BPOM Cabut Izin Edar Susu Kental Manis, Ini Alasannya!
Ayam Goreng Bumbu Spesial
Â
Bahan
500 gram dada ayam
400 gram paha ayam
2 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam halus
2 cm jahe, memarkan
3 lembar daun salam
1 liter air
minyak goreng secukupnya
 Baca juga: Nila Moeloek Beberkan Penyebab Stunting di Luar Faktor Kesehatan
Bumbu yang dihaluskan
11 siung bawang putih
9 butir kemiri
2,5 sdm ketumbar
1 sdm garam secukupnya
Bumbu spesial
20 gram tepung sagu
1 sdt baking powder
Cara membuat
Â
1. Cuci daging ayam hingga bersih, tiriskan;
2. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam halus. Diamkan selama 15 menit. Cuci kembali hingga bersih, tiriskan;
3. Rebus ayam bersama jahe, daun salam, dan bumbu yang dihaluskan. Masak dengan api sedang hingga matang. Angkat, tiriskan, dan sisihkan kuahnya;
4. Bumbu spesial: ambil kuah rebusan ayam sebanyak 500 ml. Tambahkan tepung sagu, aduk hingga tercampur rata. Masak hingga mengental. Angkat dan dinginkan. Tambahkan baking powder, aduk rata. Sisihkan;
5. Panaskan minyak dalam jumlah banyak, goreng ayam sampai berwarna kuning keemasan. Angkat;
6. Tuangkan satu sendok demi satu sendok kuah bumbu gurih ke dalam minyak banyak dan panas. Goreng hingga berwarna kekuningan dan bersarang. Angkat;
7. Sajikan ayam hangat dengan gorengan bumbu gurih, nasi lalapan, dan sambal.
 Baca juga: Tampil Mengesankan di Piala Dunia 2018, Ini Sosok 4 Pesepakbola Muslim Belgia
Sup Bakso Goreng
Â
Bahan
12 butir bakso sapi, siap beli
100 gram kembang tahu
minyak untuk menggoreng dan menumis
2 siung bawang putih, memarkan
1 liter air
1 sdt kaldu sapi instan
1 ½ sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 buah wortel, kupas, potong-potong
1 ikat sawi hijau, potong-potong
bawang goreng untuk taburan
Cara membuat
1. Buat guratan di atas bakso, kemudian goreng sampai mengembang dan matang. Angkat dan sisihkan. Patah-patahkan kembang tahu, kemudian rendam air hangat sampai lunak. Angkat;
2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai harum. Beri air, kaldu instan, garam dan merica bubuk. Didihkan. Masukkan potongan wortel. Tunggu sampai mulai matang;
3. Masukkan kembang tahu, sawi hijau, dan bakso goreng. Aduk-aduk dan didihkan sekali lagi. Angkat. Taburi atasnya dengan bawang goreng.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Baca Juga: Meet Eat Inspire, Hypernet Technologies Tawarkan Solusi PowerEdge Gen 15 Server
Follow Berita Okezone di Google News
(rzy)