BESOK, 5 Februari 2019 masyarakat keturunan Tionghoa akan merayakan Tahun Baru China atau Imlek. Banyak perayaan yang dilakukan untuk menyambut Imlek, misalnya sembahyang, berkunjung ke rumah sanak saudara, atau festival lampion.
Nah, sama halnya seperti perayaan hari besar keagamaan lainnya, perayaan Imlek juga punya kue-kue khas yang disajikan untuk para tamu dan kerabat. Menjelang Imlek pun warganet mulai banyak memposting kue-kue khas Imlek, yang mungkin salah satunya bisa jadi pilihan Anda untuk disuguhkan di rumah atau sebagai hantaran.
Selain memiliki tampilan klasik, ada juga beberapa suguhan yang dibuat sesuai dengan shio tahun ini yakni Babi Tanah. Bentuknya pun lucu dan unik-unik. Yuk intip kreasi dessert khas Imlek yang mungkin bisa menjadi inspirasi Anda.
Baca Juga:
Intip 5 Keseruan Cupi Cupita Traveling, Momen Terakhir Diajak Bobo Bareng!
Transaksi Warteg lewat Lubang Kecil Jadi Viral, Netizen: Drive Thru dengan Kearifan Lokal!
Kue keranjang
Nah, siapa sih yang nggak tahu kue keranjang? Camilan yang disebut juga dengan nian gao ini memilik tekstur yang kenyal dan lengket, hampir mirip seperti dodol garut. Camilan ini berwarna cokelat dengan bentuk yang mirip dengan keranjang.
(Ig/@sibungbung)
Biasanya kue keranjang disajikan pada upacara sembahyang leluhur saat tujuh hari menjelang tahun baru imlek. Bentuknya yang bulat memiliki makna agar keluarga yang merayakan imlek tersebut dapat terus bersatu, rukun, dan memiliki tekad yang bulat dalam menghadapi tahun yang akan datang.
Kue bentuk babi
Untuk menyambut tahun babi tanah yang akan datang, mungkin anda bisa mencoba membeli roti berbentuk babi sama seperti foto yang diunggah oleh akun instagram @sussy.huang. Tapi dengan bentuk yang imut begini, rasanya sayang ya makannya!
Lapis legit
Kue lapis legit merupakan kue yang memiliki rasa manis dan memiliki banyak lapisan. Kue yang memiliki rasa manis sudah dipercaya secara turun menurun oleh keturunan Tionghoa sebagai doa agar orang yang memakannya dapat menjalani hidup yang manis daripada tahun-tahun sebelumnya.
(Ig/@tissacake)
Selain itu, kue lapis legit juga memiliki maknanya tersendiri. Lapis legit dipercaya sebagai lambang harapan agar datang rezeki berlimpah yang berlapis-lapis sama seperti kue ini.