FINAL All England 2019 berakhir Minggu malam (10/3/2019). Ganda pria Indonesia Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan berhasil menaklukan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dengan skor rubber game 11-21, 21-14, dan diakhiri 21-12.
Prestasi ini perlu dibanggakan terlebih keduanya adalah pemain senior yang ternyata tahun ini status mereka adalah non-pelatnas. Itu berarti biaya keberangkatan dan fasilitas latihan di Cipayung, Jakarta Timur, harus mereka tanggung sendiri.
Presiden Joko Widodo pun pagi ini, Senin (11/3/2019) memberikan apresiasi untuk Hendra dan Ahsan dalam bentuk postingan di Twitter pribadinya @jokowi. Seperti ini captionnya;
"Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan merebut juara ganda putra bulu tangkis All England 2019 di Birmingham, semalam.
Tertinggal pada gim pertama, tapi semangat dan optimisme membuat The Daddies bangkit merebut dua gim berikutnya.
Selamat!"
Terlepas dari prestasi yang baru saja mereka torehkan, Okezone coba mengumpul beberapa momen kebersamaan pasangan ini. Tidak hanya di lapangan, saat berada di luar lapangan pun ternyata Hendra dan Ahsan kompak seperti adik-kakak.
Seperti apa momen kebersamaan Hendra dan Ahsan, berikut ulasannya
1. Bersama senior
Sekali pun mereka senior, ternyata Hendra dan Ahsan tetap meminta saran pemain yang lebih senior lagi dari mereka, Andre Wongso. Bahkan, menurut caption Ahsan, Andre yakin mereka berdua bakal terus mengharumkan nama Indonesia di mata dunia dan itu telah mereka lakukan di All England 2019!
2. Berfoto dengan latar Menara Eiffel
Di sela-sela perjalanan mereka ke Eropa, Ahsan dan Hendra menyempatkan untuk mengunjungi monumen bersejarah Menara Eiffel. Di momen ini, kekompakkan mereka terlihat dari pemilihan baju yang sama yaitu outfit warna abu-abu. Senyum keduanya tampak bahagia sekali, ya.
3. Kangen-kangenan
Kalau momen ini ternyata momen kangen-kangenan Ahsan dengan Hendra. Ini sesuai dengan caption yang dibubuhkan untuk foto ini. Sekali pun mengenakan baju olahraga, tapi kesan santai dan akrab bisa terlihat dari keduanya, ya.