Sejak kecil kita pasti sudah diajarkan untuk berbagi ke sesama, entah ke adik, kakak, saudara bahkan ke teman. Berbagi makanan kesukaan, barang mainan, hingga peralatan milik pribadi kita sendiri.
Namun, ada barang tertentu yang sebaiknya tidak dibagikan atau dipinjamkan kepada orang lain, karena bisa saja itu mempunyai dampak yang tidak baik untuk kesehatan. Sebagaimana dilansir dari Times Of India, Selasa (21/5/2019), berikut 7 daftar barang yang tidak boleh dipakai bersama:
1. Earphone
Memang terlihat romantis dan hangat saat mendengarkan musik berasama dalam 1 earphone. Tetapi, kita semua mempunyai jenis kuman di dalam tubuh yang dapat berkembang biak di dalam kotoran telinga kita. Jadi ketika kita memakainya dengan teman, saudara ataupun rekan kerja kita, ternyata itu sebenarnya dapat menyebabkan infeksi telinga yang berpotensi buruk.
2. Lipstik dan lip balm
Ketika teman mengenakan lip balm yang bagus atau mempunyai lipstik baru, seketika Anda berpikir untuk mencobanya. Namun, tahukah Anda bahwa berbagi lipstik dan lip balm kepada teman sebenarnya bisa menyebabkan infeksi seperti herpes?
Jika memang sulit untuk tidak berbagi ke teman, cobalah bersihkan bagian atas lipstik ataupun lip balm dengan penghapus antibakteri untuk menghilangkan kuman dan bakteri di dalamnya.
3. Sisir
Pastinya meminjamkan sisir sudah hal yang biasa dilakukan pada semua orang. Namun meminjamkannya kepada orang lain juga sebuah kesalahan. Bagi kalian yang belum tahu, berbagi sisir sebenarnya dapat menyebabkan tertular kutu dan bahkan infeksi kulit pada kepala kita.
4. Handuk
Seringkali kebiasaan ini kerap dilakukan oleh sebagian orang, padahal berbagi barang seperti handuk tidak boleh dilakukan walaupun dengan anggota keluarga sendiri. Alasannya cukup sederhana yaitu karena handuk digunakan untuk menyerap kelembapan yang ada dan juga keringat dari tubuh, dan hal ini dapat menyebabkan infeksi yang terjadi pada kulit.