MAKE-up semahal apa pun, ketika kulit Anda pada dasarnya tidak sehat, maka hasilnya tidak akan cantik sempurna. Akan ada saja celah yang dirasa kurang dan ini tentunya membuat Anda tidak puas dengan kecantikan wajah, sekali pun dari brand kenamaan dunia!
Nah, khusus pada Okezone, kakak beradik yang juga beauty influencer Dara dan Claudia Setyohadi coba membagikan apa rahasia kecantikan mereka untuk memiliki wajah glowing dan sehat. Penasaran apa saja perawatan wajah yang mereka lakukan?
Rahasia kulit wajah glowing Claudia
Â
Untuk Claudia, sebagai beauty influencer, dia paham betul mana produk kecantikan yang bagus dan berkualitas, tentunya yang cocok dengan karakter kulit wajahnya, ya. Namun, produk tersebut tidak menjadi penentu utama Anda memiliki kulit sehat.
"Aku saat ini sedang dalam tahap memiliki kulit wajah yang sangat baik dan rahasianya ternyata bukan hanya dari produk skin care yang kita pakai, tetapi dari apa yang kita makan," katanya.
Konsep semacam itu dia dapatkan dari pengalamannya sendiri. Jadi, sekarang ini ternyata Claudia sedang menerapkan diet rendah karbo dan gula. Dua komponen dalam makanan itu ternyata memengaruhi kualitas wajahnya sekarang.
"Aku menerapkan diet karbo dan gula sebetulnya untuk menurunkan berat badan, tapi ternyata ngaruh juga ke kualitas wajah aku sekarang. Aku ngerasa kalau wajah aku semakin bersihan dan mulus, bahkan jadi jarang sekali jerawatan," ujar Claudia.
Dalam menerapkan diet rendah karbo dan gula, Claudia mengungkapkan kalau dirinya tak begitu kesulitan. Sebab, dia tak masalah ketika harus mengganti nasi dengan oat atau pun masalah gulanya.
Ya, Claudia ternyata bukan tipikel orang yang suka juga mengonsumsi gula, misalnya minuman bersoda. Menurut dia, minuman bersoda itu penuh dengan gula dan untungnya dia nggak begitu suka. "Kalau pun minum teh, aku biasanya nggak ditambahin gula," tambahnya.
Baca Juga: Meet Eat Inspire, Hypernet Technologies Tawarkan Solusi PowerEdge Gen 15 Server
Follow Berita Okezone di Google News