MEREK barang mewah dari Prancis telah menciptakan kembali high heels yang sekarang terbuat dari selembar kain untuk koleksi musim gugur tahun 2019 yang diciptakan oleh Direktur Kreatif Maria Grazia Chiuri.
Apakah Anda seorang hard core fashionista atau hanya seorang pengikut kasual barang-barang mewah, kemungkinan Anda akan terbiasa dengan sepatu desainer Dior's J’Adior ini. Namun, pernahkah Anda bertanya-tanya apa yang terjadi di balik layar untuk membuat sepatu Dior?
Model yang ramping, merupakan salah satu ciri desain Dior yang paling dikenal, terlihat sederhana dan chic, tetapi sebenarnya berbagai produknya melalui proses produksi yang sangat rumit.
Seperti yang dilansir dari Style, Minggu (14/7/2019), J’Adior Savoir-Faire hadir dalam tiga pilihan tinggi yang berbeda-beda, yaitu 10 cm, 6.5 cm dan 1 cm. Sepatu tersebut juga dilengkapi dengan hiasan pita putih bertuliskan “J’Adior” yang khas disekeliling bagian atas sepatu. Menariknya, topline dari sepatu hitam tersebut sepenuhnya dibuat embroidery. Sungguh mencerminkan image Dior yang feminim dan elegan kan?
Dibuat dengan teknik yang unik dan inovatif, tak heran jika proses pembuatan sepatu tersebut memerlukan waktu lebih dari 9 jam. Penasaran dengan proses pembuatan sepatu J’Adior Savoir-Faire? Simak proses pembuatannya melalui video di bawah ini!