RUMAHKU Istanaku. Ungkapan ini menggambarkan bahwa rumah harus menjadi tempat paling nyaman bagi penghuninya. Rumah bukan hanya didesain untuk memberi ketenangan, tapi juga diharapkan membawa hoki. Biasanya ilmu ini disebut dengan feng shui.
Banyak orang kaya berkonsultasi dengan ahli feng shui dalam menata rumah agar membawa keberuntungan bagi mereka. Tujuan lainnya, menarik rezeki ke dalam rumah serta supaya terhindar dari aura dan energi negatif. Rezeki lancar, keluarga pun hidup rukun dan harmonis.
Seperti yang dikatakan oleh Dewi Sundari ahli Feng Shui kepada Okezone, ornamen emas memang banyak diyakini sebagai pembawa rejeki, terutama bila diletakkan di bagian depan.
Biasanya, penyebab ornamen tersebut dapat membawa rejeki bergantung dari wujudnya berupa apa? Seperti ornamen yang berupa kodok kaki tiga, diyakini kalau ada dewa yang dahulunya berubah menjadi kodok dan tercebur dalam sumur emas.
"Kalau yang berupa kura-kura dan koin, ya memang dari dulu kura-kura dianggap sebagai perlambang rejeki dan umur panjang juga," kata Dewi, sang ahli feng shui.
Follow Berita Okezone di Google News