HOBI mengoleksi action figure memang membutuhkan dana tidak sedikit, terutama jika mencari jenis yang langka. Tapi, bagi para penggemarnya nampaknya harga yang mahal itu sepadan dengan kepuasan yang didapat.
Karena super langka, pasti nilai dari sebuah action figure itu sangat berharga. Misalnya saja dari tokoh Marvel, Transformers hingga Star Wars yang dianggap unik.
Seperti lima macam jenis action figure super langka berikut ini yang pasti ikut Anda cari-cari. Okezone merangkum lima ulasannya, ditulis, Minggu (22/9/2019).
Attack Armor Batman
Siapa sih yang tak kenal dengan tokoh Batman. Tahun 2004 Mattel merilis banyak jenis mainan Batman, tapi ternyata tidak semuanya laku di pasaran. Salah satunya Attack Armor Batman, dilengkapi dengan senjata, yang saat itu penjualannya bersaing dengan Bat Signal Battle.
Jadilah mainan Batman warna abu-abu tersebut dihentikan produksinya, terciptalah kelangkaan. Dari situ, banyak pencinta action figure Batman ini mulai mencari-cari, harganya pun dibanderol kisaran Rp4,5 juta hingga Rp7,5 juta.
Jawa Vinyl Cape
Dari karakter Star Wars, ada tokoh Jawa yang mengenakan jubah cokelat. Wajahnya hitam gelap, tapi di bagian matanya terdapat cahaya yang khas. Dulu bahan mainan ini diproduksi dengan bahan vinyl dan sangat diminati berbagai kalangan.
Setelah itu, pada batch produksi baru, sang produsen mainan imengubah bahannya menjadi kain. Jadilah Jawa berbahan vinyl mulai langka dicari, sekalinya ada harganya bisa mencapai Rp50 jutaan.