Kalau kemarin sudah beli donat Rp10 ribu, sekarang menu pisang goreng kekinian harganya lebih murah Rp8 ribu. Biasanya milenial akan membeli dua karena satu tidak cukup. Uang yang sudah kamu keluarkan bila dihitung-hitung sudah mencapai Rp57 ribu.
Untuk membeli kopi dan camilan tersebut, seringkali melalui jasa ojek online, toh ongkirnya hanya Rp7 ribu. Jadi total uang yang kamu keluarkan hari ini Rp64 ribu. Angka ini kecil bagi milenial yang telah sukses berkarier.
Â
Namun, jumlah tersebut belum termasuk transport dan makan. Anggap saja naik taksi Rp100 ribu dan makan sehari Rp80 ribu. Berarti total pengeluaran Rp244 ribu. Jika kamu masih menganggap ini angka yang kecil karena sebulan hanya keluar sekitar Rp4.88 juta. Lihat lagi macam-macam latte factor di atas.