Sang orangtua pun membawa anaknya ke rumah sakit daerah untuk melakukan pemeriksaan dan mengetahui penyebab pastinya. Serangkaian tes pun dilakukan dan dokter mengatakan bahwa kelenjar hipofisis Zhu telah rusak dan berpengaruh pada perkembangan fisiknya.
Sayang setelah lebih dari dua dekade, Zhu yang kini berusia 34 tahun masih terlihat seperti bocah. Ia tidak memiliki janggut maupun kumis dan suaranya juga tetap seperti anak kecil. Zhu kerap berusaha meyakinkan orang asing bahwa ia adalah orang dewasa. Tapi karena wajahnya yang awet muda, Zhu menjadi tidak dapat menikah dan memiliki anak seperti manusia sepantarannya.
“Meskipun saya berusia 34 tahun sekarang, tapi fungsi tubuh saya sama dengan anak kecil. Saya bukan orang dewasa, jadi saya tidak bisa menikah,” terang Zhu.