Sebagai salah satu panelis juru audisi besar Miss Indonesia 2020 hari ini, Imelda mengungkapkan bahwa juri tahun ini sejatinya menuntut lebih segala potensi dan kelebihan yang akan ditampilkan oleh para calon finalis, mengingat para calon finalis ini adalah generasi milenial yang semakin muda setiap tahunnya.
“Spesifikasi sih yang pasti tidak pernah berubah dari MISS (manner, impressive, smart, social). Tapi dari tahun ke tahun kan calon finalis ini generasi milenial yang semakin muda, mereka banyak mempunyai bakat beragam. Istilahnya kita menuntut lebih apa nih yang bisa mereka tampilkan, karena mereka kan “lebih” dari kakak-kakak pendahulunya,” pungkas Imelda.
Masih seperti tahun lalu, audisi digelar di di lokasi yang sama, di Lantai 8 Tower 3 MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, audisi tahap dua untuk Jakarta sendiri akan dilaksanakan selama dua hari, yang mana proses audisi sudah dibuka sejak pagi hari.