ARTIS cantik Acha Septriasa sangat menikmati kesibukannya mengasuh sang putri, Bridgia Kalina Kharisma. Mereka sering berbagi potret kebersamaan saat liburan atau hangout.
Acha Septriasa kini sangat bahagia bisa melihat tumbuh kembang Bridgia yang menjadi balita. Dia sangat menikmati waktunya menjadi full mom setiap hari.
Seperti apa ya sih gaya kompak Acha Septriasa dan Bridgia saat mereka menghabiskan waktu bersama? Okezone mengulasanya lewat foto-foto berikut, diintip dari Instagram pribadinya @septriasaacha.
1. Hangout dengan sang anak

Acha Septiasa terlihat mampir ke salah satu kafe dengan anaknya. Ia terlihat sangat cantik dengan gaun v-neck dan topi merah muda, serta anting putih blink-blink. Gayanya sederhana namun tetap berkesan. Kalau melihat gaya Bridgia, ekspresinya juga saat menggigit sendok.
Follow Berita Okezone di Google News
2. Bermain ayunan bersama

Momen kedekatan ibu dan anak yang ini tak perlu diragukan lagi. Saat itu, mereka berada di New South Wales, Australia. Mereka berdua kompak main ayunan bedua. Kalau melihat ekspresi senyumnya, menggambarkan kalau mereka sangat dekat dan sedang bahagia.
3. Makan es krim, lucu banget deh!

Pada salah satu unggahan foto yang dimuat Acha Septriasa, Bridgia sedang mengunjungi The Ian Potter Children’s Wild Play Garden, yang memiliki suasana seperti alam bebas.
Di sini mereka berdua melakukan selfie dengan latar belakang rindang dan hijaunya pohon. Selain itu, Bridgia sangat menggemaskan dengan topi bulat besar yang menghiasi kepalanya. Saat ia menjilat es krim, lucu banget ya ekspresinya!
4. Tersenyum bersama

Selanjutnya ada foto Bridgia saat berpose manis dengan wajah yang tersenyum lebar, sambil menatap sang ibu. Di foto ini, tangan mungil Bridgia seakan-akan sedang menutup mulut Acha Septriasa yang sedang tersenyum.
Penampilan Bridgia kali ini sangat lucu, dengan dress berwarna merah muda dan biru. Sepertinya merah muda adalah warna favorit mereka berdua, Acha Septriasa mengenakan kaos putih polos dan topi merah muda yang menambah kesan santai, namun tetap cantik.
5. Ingin menguncir rambut sang anak

Pada unggahan foto yang lain, Acha Septriasa terlihat serius sedang menguncir rambut Bridgia, namun tidak bisa karena rambutnya yang belum panjang. Seperti yang Acha Septriasa menulis keterangan foto “Menanti kapan bisa mengkepang rambut Brie”.
Tetapi yang menarik dari foto ini adalah ekspresi sang anak yang melongo seperti keheranan. Dari kekompakan mereka, seakan tak ada batas yang memisahkan hubungan kekeluargaannya ya!
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.