DIPILIH menjadi salah satu penyanyi yang mengisi panggung Oscars 2020, Janelle Monae tampil sempurna tanpa cela. Di perhelatan ini, Janelle Monae pakai gaun bertabur 168 Ribu Swarovski.
Apalagi di Oscars 2020, menjadi debut perdana Janelle Monae hadir di acara penghargaan Academy Awards ke-92 ini. Janelle Monae pun sukses mencuri perhatian dengan pilihan gaun yang ia kenakan.
Janelle Monae datang dan berpose di red carpet Oscars 2020 dalam balutan gaun berpotongan A-line, warna silver metalik bermodel lengan panjang, punggung terbuka dan dilengkapi dengan hoodie.
Menurut keterangan dari editor eksekutif WWD, Booth Moore gaun custom yang dibuat oleh salah satu rumah mode mewah ternama dunia, Ralph Lauren. Gaun itu makin mewah karena dihias dengan taburan 168 ribu kristal Swarovski, seperti dikutip Okezone dari Harpersbazaar, Senin (10/2/2020).