Banyak selebriti tanah air mengikuti tantangan #OplasChallenge. Mereka memperlihatkan bagaimana wajahnya berubah drastis karena operasi plastik dengan aplikasi kamera.
Salah satu artis yang ikut tantangan ini adalah Pedangdut Inul Daratista. Penyanyi tersebut bahkan dikatan 'ketagihan' ikutan tantangan #OplasChallenge. Sebab, tak hanya sekali dia ikutan tapi beberapa kali.
Di artikel ini, Okezone coba merangkum tantangan #OplasChallenge Inul Daratista yang menurutnya mirip wanita India. Penasaran?
1. Tatapan mata besar
Jika diperhatikan, operasi plastik FaceApp ini membuat mata seseorang menjadi lebih besar. Tidak hanya itu, bulu mata pun menjadi lebih lentik dan kulit wajah lebih halus dan warnanya merata.
Hal itu juga yang terlihat dari potret #OplasChallenge Inul Daratista. Ia memperlihatkan bagaimana wajahnya berubah ketika menggunakan aplikasi ini dan tentunya jadi lebih cantik, bukan?
2. Mirip boneka berambut keriting
Kalau ini, Inul terlihat mirip dengan boneka, ya. Mulai dari wajahnya yang lebih simetris, hidungnya yang mancung sempurna, dan matanya yang besar. Rambutnya pun jadi tertata lebih rapi, ya. Pita di rambutnya membuat tampilan Inul lebih menggemaskan, bukan begitu?