KETIKA ngin menciptakan tampilan makeup yang sempurna, ada satu jenis makeup yang benar-benar harus kamu pahami. Salah satu yang dimaksud adalah foundation.
Terlepas dari kualitas atau harganya yang dapat sangat bervariasi dalam hal konsistensi, aplikasi dan bahan-bahan, kamu juga harus tahu tipe foundation mana yang tepat untuk wajahmu. Ada beragam jenis foundation yang dapat mempercantik wajahmu tanpa risiko iritasi.
Berikut empat ulasannya yang bisa kamu simak, seperti dilansir Okezone dari laman Cosmopolitan.
Foundation cair
Alas bedak cair adalah salah satu jenis alas bedak yang paling populer. Karena mudah menyerap dan sangat cocok dipakai untuk pemilik kulit kering dan kombinasi. Foundation ini juga cenderung memberikan perlindungan paling baik jika ada noda di wajah. Contoh tipe foundation cair yang bisa kamu pilih adalah yang memiliki dasar krim dan formula tahan air.
Foundation padat
Foundation padat berbahan dasar nyaman dan mudah diterapkan. Biasanya dikemas dalam tempat yang praktis, sehingga ideal untuk touch-up saat bepergian. Namun, mengingat formulasinya yang lebih kering, paling baik digunakan pada kulit berminyak tanpa terlalu banyak garis-garis halus.