PEMERINTAH telah melonggarkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Namun, sampai saat ini, masih banyak perusahaan yang meminta para karyawannya untuk bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH).
Work From Home dinilai ampuh untuk meminimalisir risiko penularan virus corona. Apalagi angka kasus positif di Indonesia terus bertambah setiap harinya.
Di satu sisi, kegiatan Work From Home terkadang memicu rasa bosan hingga berujung stres. Minimnya interaksi sosial menjadi salah satu faktor penyebab.
Tak perlu khawatir, bila sampai hari ini Anda masih diwajibkan untuk WFH, ikuti saja 4 tips berikut ini untuk melepas penat setelah seharian bekerja di depan layar gadget.
Baca Juga: Manisnya Marion Jola Pakai Kaos Rp8 Juta, Netizen: Celana Ketinggalan di Rumah?
Mandi
Mandi merupakan kegiatan biasa yang selalu dilakukan semua orang di pagi hari. Tetapi, ada sensasi berbeda ketika kamu melakukannya setelah selesai bekerja.
Kucuran air yang keluar dari shower sangat ampuh untuk meregangkan kembali otot-otot yang tegang. Secara mental, Anda tentu akan lebih bersemangat dan santai. Anda juga bisa menggunakan air hangat agar tidur menjadi menjadi lebih nyenyak.
Memasak
Luangkanlah waktu untuk memasak makanan favorit. Kegiatan ini bisa menjadi terapi yang ampuh untuk melepas penat setelah seharian bekerja. Tidak ada yang lebih menyenangkan bukan, selain menikmati hidangan lezat sembari bersantai?
Nah, bagi Anda yang tidak mahir memasak, bisa mengakalinya dengan membantu orang tua atau pasangan di dapur.