PERNIKAHAN dini masih menjadi permasalahan serius di Tanah Air. Bukan hanya berdampak pada permasalahan, sosial melainkan juga pada kesehatan ibu muda.
Perempuan yang terjerumus pernikahan dini sebenarnya sangat membahayakan dirinya. Karena organ reproduksinya masih belum sempurna.
"Menikah muda atau di bawah usia 18 tahun, organ reproduksi belum sempurna," kata Kepala Prodi S1 Kebidanan STIKES Telogorejo Semarang, Agnes Isti Harjanti, S.SiT.M.Kes, saat menggelar Webinar Kebidanan.
Baca Juga: Manisnya Marion Jola Pakai Kaos Rp8 Juta, Netizen: Celana Ketinggalan di Rumah?
Agnes menambahkan, beberapa faktor penyebab pernikahan dini adalah anggapan orang tua yang salah. Seperti, tingkat ekonomi yang rendah dan pergaulan bebas. Terjadinya kehamilan yang tidak diinginkan menyebabkan orangtua terpaksa menikahkan anaknya di usia muda.
"Hal ini dikhawatirkan menyebabkan kehamilan bermasalah, kelahiran bayi prematur, depresi setelah melahirkan sampai dengan kematian ibu," terangnya.