Alhasil unggahan pria berusia 48 tahun tersebut mendapatkan banyak komentar dari para netizen yang melihatnya. Banyak yang salut dengan istri Kang Emil yang terlihat sangat tangguh dengan menunggangi motor laki-laki. Pasalnya selama ini sosok Atalia terlihat sangat kalem dan feminim.
“Mantab, keren pisan bu Cinta.. perempuan tangguh,” tulis seorang netizen.
“Jangan2 istrinya nyusul nyari kang emil kntor,” tulis netizen berikutnya.
Sementara netizen yang lain menulis: “Euleuh euleuh gening tiasaan nya kana motor kupling. Sami atuh hehehe.”
(DRM)