Artis cantik Bella Shofie sejak memutuskan untuk hijrah, dan belajar memakai hijab. Bahkan penampilannya pun kian memukau, sehingga hijabers bisa menjadikannya inspirasi penampilan.
Beberapa gaya hijab Bella Shofie terlihat sangat glamor. Penampilannya pun semakin cantik dengan pilihan oufit yang sesuai. Penasaran seperti apa gaya hijab Bella Shofie?
Dikutip dari instagram @bellashofie_rigan, ini dia lima gaya hijab Bella Shofie yang cantik juga cantik:
Gold long dress
Dalam unggahannya tersebut, Bella mengenakan gold long dress yang dikenakannya ini memberikan kesan yang mewah, ia menggunakan warna kuning keemasan. Ditambah dengan outer transparan warna hitam sedikit corak warna-warni.
Polesan makeup yang dipakai Bella juga terkesan lebih natural, sehingga cukup menyeimbangkan dengan dressnya yang lebih menampilkan kesan mewah.
Baca Juga : 3 Gaya Hijab Nyentrik ala Bella Shofie, Bisa Jadi Inspirasi
Dress berflowry
Selanjutnya Bella mengenakan dress berflowry, yaitu perpaduan warna hijau, biru dan kuning keemasan. Ia juga memadukannya dengan belt ribbon gold. Sambil bergaya di anak tangga, penampilannya semakin mewah.
"Detail belt goldnya bisa dilepas dan diatur sendiri sesuai style masing-masing," tulis Bella.
Wearing semi formal
Foto yang diunggah di akun instagramnya ini Bella mengenakan pakaian semi formal yaitu setelan blazer dan celana warna merah dengan belahan di sampingnya, dipadukan dengan pashmina hitam, dan ikat pinggang yang mempermanis penampilan.
Gaya hijab Bella ini cocok dikenakan bagi wanita karier yang ingi tetap tampil stylish dan sedikit feminim. Warna merah juga memberikan kesan mewah serta meriah.
"Masya Allah cantiknya Bella, wanita sholehah," kata @asmaritachannel memuji penampilan Bella Shofie.