Foto-foto Ricardo Pimentel yang dikelilingi lautan anjing liar di rumahnya langsung viral di media sosial Latino. Sejumlah aktivis hak-hak hewan yang melihat unggahan tersebut pun memujinya sebagai pahlawan. Selebritas dan influencer dari seluruh dunia juga berbagi foto dan memujinya atas dedikasi terhadap kesejahteraan hewan.
Setelah Badai Delta berlalu, Pimentel menggunakan ketenarannya untuk menarik bantuan kepada pecinta hewan. Dia meminta makanan anjing dan kucing, bahan pembersih, buah-buahan dan sayuran, sumbangan uang tunai, atau apa pun yang bisa disisihkan orang untuk membantunya memelihara hewan-hewan di Tierra de Animales agar cukup makan dan sehat.
(ahl)