Jessica Iskandar mengajak serta anak semata wayangnya, El Barack, untuk merayakan Halloween 2020. Di momen itu, hot mom tersebut berpenampilan tidak menyeramkan, malah terkesan cantik dan menggoda.
Padahal, Halloween sendiri identik dengan hal yang menyeramkan. Tapi, meski begitu pesta kostum yang dia tampilkan cukup menyita perhatian. Ya, Jessica Iskandar memilih menggunakan kostum Ratu Mesir.
Sementara itu, El Barack memilih menggunakan kostum Ultra-Man. Gayanya di pesta Halloween ini menggemaskan sekali, bikin siapa pun yang melihatkan mau cubit-cubit pipi El.
So, seperti apa keseruan pesta Halloween Jedar dan El?
1. Bahagia banget
Di foto ini, Jedar terlihat bahagia sekali bisa bersenang-senang dengan El Barack di pesta Halloween. Ia mengenakan dress emas lengkap dengan atribut khas Ratu Mesir yang ditempatkan di leher, lengan atasnya, dan pinggang.
Sementara itu, El Barack tampil imut dengan kostum Ultra-Man. Supaya wajahnya terlihat kamera, dia pun melepas topeng dan menentengnya. Wajahnya memang tidak mengarah ke kamera, tapi senyum tipis yang terlukis di wajah membuat gemas semuanya.
Baca Juga : 6 Gaya Jessica Iskandar Pakai Bikini di Bali, Cantik Memesona!
Nah, kalau di sini Jessica Iskandar seperti sedang mengeong layaknya kucing. Tangannya juga seperti sedang mengeluarkan cakar dengan ekspresi wajah yang menggemaskan. Di tangan kanannya, ada seekor anjing hitam yang ikut menemani pesta Halloween-nya, beberapa hari lalu.
Kalau pesta Halloweennya pakai kostum kayak Jessica Iskandar dan El Barack, yang ada bukannya takut malah jatuh cinta. Benar enggak sih Okezoners?