Telur biasanya jadi menu favorit untuk sarapan. Nah, jika bosan dengan telur dadar Anda bisa membuat ceplok kecap pedas manis. Rasanya yang unik, akan membuat makan Anda menjadi lebih nikmat.
Dikutip dari Facebook Resep Bunda, ini cara membuat telur ceplok pedas manis, simpel dan rasanya nikmat.
Bahan-bahan:
- 3-4 butir telur ayam, ceplok satu persatu
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih,geprek,rajang halus
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 batang daun bawang
- 1 buah cabai,iris serong
- 5 sendok makan kecap manis
- 2 sendok makan saus tomat
- 4 sendok nakan saus sambal
- Saus tiram
- Gula dan garam secukupnya.
Baca Juga : Pose Wika Salim Berbalut Baju Ketat, Buat Lelaki Melongo
Cara membuat :
1. Tumis bawang putih hingga harum,masukkan bawang merah,bawang bombay,cabai merah.
2. Beri saus tiram,saus sambal,tomat dan kecap.masukkan daun bawang,beri sedikit air,garam secukupnya. Kemudian siramkan pada ceplokan telur.
Telur ceplok pedas manis siap disajikan. Selamat mencoba.
(hel)