Pada masa pandemi Covid-19 banyak orang yang terpaksa menghabiskan waktu sendirian. Sebab dia tinggal di luar kota, jauh dari keluarga.
Daripada Anda meratapi kesepian di tengah kota sendirian karena menjomblo, coba pikirkan hal-hal yang bisa Anda lakukan saat sendirian seperti ini.
Seperti dilansir dari Lifehack, berikut ini berbagai hal yang bisa Anda lakukan saat sendirian di tengah pandemi.
1. Anda punya banyak waktu untuk merenung
Hidup berlalu sangat cepat, sehingga Anda mungkin tidak memiliki waktu sendirian untuk merenung. Merenung tidak selalu buruk. Dari merenung kita dapat mengintrospeksi dan evaluasi diri.
Gunakan waktu kesendirian ini untuk merefleksikan diri Anda daripada menangisi rasa kesepian. Coba nikmati proses merenung ini, siapa tahu dapat jalan keluar dari masalah yang belum bisa Anda selesaikan selama ini.
2. Terkoneksi dengan emosi diri sendiri
Saat Anda dikelilingi oleh banyak orang lain sepanjang waktu, Anda mau tidak mau mencoba membaca, dan memenuhi emosi orang-orang tersebut.
Namun saat Anda sendirian, Anda memiliki banyak waktu untuk melihat dan membaca emosi diri Anda sendiri. Anda akan mendapatkan banyak pemahaman tentang apa yang membuat diri Anda bahagia, sedih, dan kesal. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah mengontrol emosi tersebut.
3. Memulai sesuatu yang Anda sukai
Lagi-lagi di saat Anda dikelilingi banyak orang, seringkali Anda membuat kompromi untuk kepentingan banyak orang, yang bisa saja tidak Anda sukai dan inginkan.
Menikmati masa-masa kesendirian ini memberi Anda kebebasan pada banyak hal yang sebenarnya Anda ingin lakukan. Misalnya Anda ingin melukis, membaca, atau membuat puisi.
Baca juga: Potret Manis Marion Jola dengan Gaya Rambut Baru, Rossa: Huwaaa Cantik Banget!
4. Menjadi lebih produktif
Dikelilingi orang-orang bisa sangat menghibur, tapi ini bisa juga memengaruhi produktivitas Anda. Selalu ada saja di mana kumpulan orang tersebut hanyalah distraksi dari kegiatan Anda lainnya yang belum selesai.
Menghabiskan waktu sendiri bisa menjadi waktu terproduktif Anda karena biasanya distraksi yang dihadapi akan lebih sedikit, dan Anda bisa terus bekerja.