SETELAH melewati pressure test yang tinggi, para peserta MasterChef Indonesia pun akhirnya tiba pada keputusan akhir. Lantas, siapa yang akan telempar dari galeri MasterChef.
Memang, tantangan kali ini lebih berat, karena mereka harus menirukan masakan Chef Juna. Ditambah lagi, para orangtua kontestan pun menonton dari sisi atas galeri.
Hal ini pun dirasakan oleh Clava. Ia harus berjuang sekuat tenaga agar bisa lolos dari babak pressure test. Karena ia tak ingin mengecewakan kedua orangtuanya yang sudah jauh-jauh menyambangi galeri MasterChef Indonesia Season 7.
"Pressure test kali ini jadi double pressure, karena dilihat sama orangtua," tutur Clava.
Akan tetapi, perjalanan Clava menuju posisi Top 4 harus terhenti. Karena dibandingkan dengan kedua peserta pressure test lainnya (Nindy dan Faiz), Clava lah yang paling banyak memiliki kekurangan.
"Tingkat kematangan kepitingnya belum merata, ada yang crispy dan ada yang lembek. Seasoning juga kurang," kata Chef Renatta.