Johnny NCT nampaknya menyukai sesuatu yang serba sederhana termasuk pakaian. Namun ia tahu cara mengombinasikan OOTD sederhananya menjadi sebuah style yang berkelas sebagai Idol K-Pop.
Johnny NCT terkenal dengan ciri khas sleek-casual dan urband-elegant style-nya. Cowok kelahiran 9 Februari ini juga sangat menggemari pakaian seperti blazer, jaket kulit, kemeja putih dan mantel panjang. Dibanding dengan motif dan bahan pakaian, Johnny lebih senang bereksperimen dengan bentuk dan panjang suatu pakaian.
Penasaran bagaimana kebolehan Johnny NCT dalam mengombinasikan pakaiannya? Dilansir dari media Soompi, berikut Okezone rangkum dalam 5 Inspirasi OOTD-nya!
1. Preppy Vibes
Setelan kemeja coklat dengan bawahan celana bahan oversized ditambah dengan blazer wol yang juga berat. Perpaduan ini terlihat bagus di tubuh Johnny yang jangkung. Selain itu, ia nampak memberi kesan preppy pada outfitnya ini sehingga ia nampak rapi namun nyaman di saat yang bersamaan. Urban style-nya ini juga dilengkapinya dengan sepatu sneakers putih agar terlihat santai.
2. Beret Dreams
Johnny nampaknya tidak takut untuk mengombinasikan OOTD-nya dengan bermacam aksesoris. Seperti OOTD retronya di atas, ia mengenakan topi beret yang dipakai terbalik dan tas sling bag hitamnya. Gaya retro dengan sedikit sentuhan hip-hop! Itulah Johnny.
Baca Juga : 5 Gaya Kim Hongjoong ATEEZ si Fashion King yang Ikonik
3. Next-Level Suit
Ini merupakan salah satu kebolehan Johnnya dalam hal berfashion. Ia mampu mengubah tampilan sederhananya menjadi sebuah ikonik di dirinya. Seperti halnhya setelan jas yang ia kenakan di atas. Ia bisa saja memilih jas warna hitam seperti pada umumnya, namun ia memilih warna abu-abu terang yang sangat cocok untuknya.