LAGI keranjingan nonton drama Korea alias drakor? Pasti suka ngidam melihat kulinernya yang menggugah selera. Kenapa tidak coba buat sendiri saja di rumah?
Ada satu rekomendasi resep praktis buat yang suka makan kimchi khas Korea Selatan. Namanya kimchi mandu.
Baca juga: Makan Kimchi Dipercaya Turunkan Risiko Tertular Covid-19
Seperti MNC Portal kutip dari akun Instagram @lidyatjahjadi, Rabu (20/1/2021), berikut ini resep lengkap kimchi mandu yang bisa Anda coba di rumah. Sajikan selagi hangat.
Bahan-Bahan:
- Kulit pangsit secukupnya
- 250 gram udang dikupas cacah kasar
- 250 gram daging ayam
- 5 tangkai daun bawang potong-potong
- 3 bawang putih dihaluskan
- 200 gram kimchi dicincang kasar
- 150 gram bengkoang diserut kasar
- 2 sendok makan saus tiram
- 3 sendok makan minyak wijen
- 2 sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh merica
- Garam dan gula sesuai selera
Baca juga: Tak Perlu ke Restoran Korea, Ini Resep Asyik Bikin Kimchi Jjigae di Rumah