MUNGKIN kita mengalami stres akibat kelelahan, dan bekerja keras. Apalagi, keadaan tahun ini nampaknya belum menunjukkan adanya perbaikan dibandingkan tahun sebelumnya.
Oleh karena itu, kita masih harus menjaga kesehatan mental tetap terjaga dengan baik. Nah, agar kita tetap bugar dan imunitas tetap terjaga, ada beberapa perubahan yang bisa Anda lakukan seperti yang sudah dilansir dari Times of India berikut ini.
Tingkatkan perawatan diri
Di awal tahun yang baru ini, menjaga diri Anda sendiri menjadi hal penting dan prioritas utama di atas segalanya. Meluangkan waktu untuk diri sendiri adalah hal yang perlu Anda fokuskan mulai saat ini.
Detoksifikasi digital
Mungkin di setiap hari sepanjang tahun ini ada sesuatu atau hal lain yang pasti membuat Anda kesal atau membuat Anda terlalu banyak berpikir. Istirahatlah satu atau dua hari dari semua platform media sosial dan lihat bagaimana perasaan Anda setelahnya.
Pilih kemasan yang aman
Anda bisa memanjakan dan merawat kulit Anda tanpa membahayakan hewan dalam proses pembuatan produknya. Masih banyak sekali merek yang menguji produknya dengan hewan. Pada tahun ini, berjanjilah bahwa Anda harus mulai berbelanja secara bertanggung jawab dan peduli dengan hewan.
Makan dengan baik dan teratur
Ada hubungan langsung antara makanan yang Anda konsumsi dengan kesehatan mental. Makanlah dengan benar dan dalam proporsi yang benar, tidak hanya menjaga bentuk tubuh Anda tetapi juga pikiran dan jantung. Fokus pada memilih untuk makan makanan yang mengurangi perasaan cemas, stres, dan depresi.
(mrt)