AKTOR papan atas Korea Kim Soo Hyun berulang tahun ke-33 kemarin. Aktor yang sering menghiasi drama-drama Korea populer ini banyak menerima perhatian, baik di Korea Selatan, Internasional, maupun Indonesia.
Di usia yang sudah pertengahan kepala 3, Kim Soo Hyun bisa dibilang jadi salah satu aktor Korea yang terkenal dengan imej baby face. Wajah tampannya yang mulus dan imut terlihat jauh lebih muda daripada usianya sebenarnya.
Berprofesi sebagai aktor dan laris menjadi bintang iklan berbagai produk, termasuk lini skincare ternama. Wajib hukumnya, bagi bintang Dream High, Moon Embracing The Sun dan It’s Okay To Not Be Okay ini menjaga kesehatan kulit wajahnya.
Ternyata untuk urusan perawatan skincare wajahnya, almamater Chung-Ah University ini cukup simpel. Mengutip Herworld, Kim Soo Hyun hobi menggunakan face-mask yang simpel dan mudah dipakai untuk menutrisi kulitnya dengan cepat.
Menggunakan face-mask, biasanya Kim Soo Hyun memilih tipe masker yang berbeda-beda, ia sesuaikan dengan kondisi kulitnya dan kebutuhannya saat itu.
Contohnya, ketika keesokan harinya ia harus datang menghadiri gelaran acara penting, ia akan memilih tipe masker yang melembapkan dan dilengkapi dengan kandungan vitamin C. Sehingga keesokan harinya, kulit wajahnya bisa tampak sehat bercahaya dan kenyal.
(mrt)