ASUPAN makanan ternyata bisa memengaruhi kemampuan belajar seseorang. Pasalnya, terdapat makanan yang dapat meningkatkan kemampuan otak. Ini tentu sangat berguna bagi para pelajar, apalagi di masa-masa banyak ujian.
Supaya berhasil menjawab soal-soal ujian, belajar dengan baik dan efesien bukan hanya menjadi kunci utama. Memerhatikan asupan makanan sehat juga sama pentingnya dengan belajar.
Baca juga: 10 Makanan yang Perlu Dihindari saat Malam Hari Guna Turunkan Berat Badan
Menjelang ujian, banyak orang tidak terkontrol pola makannya karena merasa stres. Ini adalah kebiasaan tidak sehat yang bisa menghambat kerja otak.
Ahli nutrisi asal India Pooja Makhija menjelaskan bahwa mengonsumsi jenis makanan tertentu dapat meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan retensi memori, dan dapat meningkatkan tingkat energi. Sehingga akhirnya, Anda bisa menjalani ujian dengan lancar dan mendapatkan hasil yang diharapkan.
Baca juga: 5 Makanan yang Baik Dikonsumsi saat Musim Hujan
Mengutip dari Times of India, Jumat (25/2/2021), jenis makanan yang harus dikonsumsi adalah sayur-sayuran berdaun hijau yang memiliki manfaat untuk kesehatan mata dan otak. Sayur-sayuran hijau diketahui mengandung zat besi dalam jumlah tinggi yang dapat membantu meningkatkan kadar hemoglobin yang bisa membantu meningkatkan kewaspadaan.
Berikutnya lebih banyak mengonsumsi protein. Protein adalah satu dari tiga makronutrien terpenting yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah besar untuk dibawa ke beberapa fungsi internal.