WARNA pink memang identik dengan perempuan, tapi masih banyak perempuan yang ragu untuk memadukan warna ini. Alasannya, tidak lepas karena warna kulit sendiri masyarakat Indonesia yang kebanyakan sawo matang.
Padahal, apapun yang dipakai semestinya terlihat bagus, asalkan dikapai dengan percaya diri. Bisa jadi, Anda belum menemukan komposisi yang tepat untuk memakai warna tersebut.
Nah, jika ingin bereksperimen dan melakukan eksplorasi, cobalah beberapa inspirasinya berikut ini yang dilansir dari laman Byrdie.
Warna pop
Tonjolkan make up mata dengan warna yang tajam seperti pink permen karet. Sapukan ke seluruh kelopak mata dan tambahkan eyeliner cokelat di garis bulu mata bawah agar lebih kontras. Tak lupa highlighter di sudut mata dan maskara favorit.
Pink pastel
Gunakan warna pink pastel untuk tampilan make up yang effortless. Ini akan membuatnya lebih natural dan nampak lebih muda. Tambahkan juga blush on dengan warna senada.
Kelopak mata glossy
Buatlah kelopak mata sedikit lebih glossy untuk menimbulkan kesan seseorang yang aktif. Aplikasikan produk glossy pada kelopak mata secara halus. Kemudian sesuaikan efek ini pada bibir agar serasi.
Eyeliner cair
Make up dengan nuansa pink akan menunjukkan kesan yang lebih muda. Cobalah untuk bermain di pola warnanya dengan menggunakan eyeshadow peach, lipstick coral, dan eyeliner cair pink. Dengan begitu tampilan keseluruhannya akan nampak lebih kontras dan menarik.