BIDANG industri kuliner kini semakin populer dan banyak diminati oleh anak muda. Generasi muda pun ingin menjadi chef, sehingga mau sekolah sampai ke jenjang kuliah.
Seperti halnya para siswa SMK PGRI 2 Kudus. Mereka tidak hanya belajar di ruang kelas, dapur restoran juga menjadi tempat belajar mempraktikkan ilmu memasak, membuat kue, meracik minuman, dan berbagai hidangan spesial.
Menurut Chef William W Wijaya, Chef de Cuisine Paulaner Brauhaus, Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, ada bekal utama seorang pelaku industri kuliner agar sukses di masa mendatang. Sejak dini hal itu bisa didapatkan, apalagi bagi yang menekuni dunia kuliner di bangku sekolah.
“Pertama, mereka harus memiliki passion di dunia kuliner. Kedua, harus memiliki positive attitude. Ketiga, harus bisa bekerja dalam situasi apapun,” ujar Chef William.
Baca Juga:Â Cute! Mikhayla Bakrie Masak Kue Khusus untuk Anniversary Pernikahan ke-11 Nia Ramadhani
Di samping itu, kalau memang ingin sukses di dunia kuliner, juga ada hal lain yang harus dimiliki, yakni visioner.
“Pikiran harus satu langkah lebih maju, dalam pengertian tempatkanlah diri mereka dengan pola pikir dan kemampuan di atas posisi yang sebenarnya," imbuh dia.
Misalnya, seorang karyawan biasa harus menempatkan diri sebagai seorang assistant supervisor, demikian juga seorang Assistant Supervisor harus berpikiran dan punya kemampuan seperti seorang supervisor, terus begitu.
"Jadi bisa memacu dirinya lebih, dengan begitu bisa berkembang lebih cepat di dunia kuliner,” lanjutnya.