MAKANAN penutup atau dessert terkenal karena kalorinya dan kadar gula yang tinggi. Tapi jangan takut, camilan manis ini bisa tidak sepenuhnya berdampak buruk untuk kesehatan jika menambahkan cara alternatif sehat.
Jika Anda sedang melakukan progam diet untuk menurunkan berat badan atau mengurangi kadar diabetes, resep makanan penutup ini akan membantu melakukannya. Berikut resep olahan dessert sehat yang bisa Anda nikmati, seperti dirangkum dari laman Citizen.co.za:
Baca juga: 5 Alasan Mengapa Makanan Manis Dianjurkan saat Berbuka PuasaÂ
1. Es Lilin buah mangga, kunyit, dan jahe
- Waktu Persiapan: 10 menit
- Waktu pembekuan: 12 Jam
Bahan-bahan:
- 2 mangga, kupas dan potong cincang
- 1 sendok teh jahe segar diparut
- Setengah sendok teh kunyit bubuk
- Setengah cangkir jus jeruk
Cara pembuatanya:
- Haluskan semua bahan hingga halus menggunakan blender.
- Tuang ke dalam cetakan es loli dan bekukan semalaman.
Baca juga: Suka Es Buah? Bikin Dessert Ximilu Khas Hong Kong ala Rumahan, Yuk!Â
2. Es lilin buah mangga, jeruk nipis, dan serai
- Waktu Persiapan: 10 menit
- Waktu pembekuan: 12 Jam
Bahan-bahan:
- 2 mangga, kupas dan potong cincang
- 1 gelas air putih
- Setengan cangkir gula putih
- Jus dan parutan 2 jeruk nipis
- 2 batang serai dicincang
Cara membuatnya:
- Buat sirup terlebih dahulu dengan memasukkan air, gula, air jeruk nipis, kulit jeruk, dan serai ke dalam panci kecil, serta didihkan. Kecilkan api dan biarkan mendidih selama 10 menit sampai berkurang setengah dari panci itu, lalu saring dan dinginkan.
- Haluskan mangga dengan sirup yang sudah jadi dibuat pada langkah pertama. Tuang ke cetakan lalu bekukan kurang lebih 12 jam.