OUTFIT ke Pantai ala Baby Margaretha bisa menjadi referensi jika Anda ingin tampil seksi saat liburan. Penasaran seperti apa gaya outfit Baby Margaretha?
Baby Margaretha memang sering sekali tampil seksi. Bahkan, ia bisa mengeluarkan aura keseksiannya dengan tanpa mengenakan pakaian yang terbuka. Styling yang benar pun akan membuat pesona Baby semakin terpancarkan.
Jika Anda penasaran dengan potret Baby Margaretha, berikut ini MNC Portal coba merangkum 5 outfit ke pantai yang bisa Anda jadikan rekomendasi:
1. Hot pants look
(Outfit ke Pantai ala Baby Margaretha, Foto: IG/@babymargaretha1)
Ke pantai akan lebih asyik jika mengenakan celana pendek. Kesan casual namun tetap ada unsur seksi akan Anda dapatkan. Kalau mau lebih terbuka, bisa dengan memadukan hot pants dengan tanktop seperti yang dilakukan Baby di foto ini.
Kalau mau mengenakan outfit seperti ini, pastikan Anda sudah melumuri tubuh dengan sunblock, ya, supaya kulit tidak terbakar sinar matahari.
2. Swimwear ombre
Di momen mandi ini, Baby tampak seksi dengan hanya mengenakan swimwear ombre. Ia membiarkan tubuhnya basah-basahan di bawah kucuran air. Outfit semacam ini tentu bisa jadi pilihan yang menarik untuk dipakai berenang di pantai. Berani mengikutinya?
Baca Juga : Potret Seksi Baby Margaretha, Model Majalah Dewasa yang Kini Jualan Siomay
3. Baju ketat
Siapa bilang kalau ke pantai tidak boleh pakai baju lengan panjang? Baby membuktikan kalau liburan ke pantai pakai baju lengan panjang tetap menarik perhatian. Ini karena cuttingan baju yang ketat dan menonjolkan area sensitifnya. Baju seperti ini bisa Anda padukan dengan hot pants jeans dan sandal santai supaya tampilan terlihat casual.