Share

5 Potret Amanda Rawles yang Makin Memesona, Pantas Jefri Nichol Sempat Memendam Rasa!

Intan Afika Nuur Aziizah, Okezone · Kamis 20 Januari 2022 09:00 WIB
https: img.okezone.com content 2022 01 19 194 2534722 5-potret-amanda-rawles-yang-makin-memesona-pantas-jefri-nichol-sempat-memendam-rasa-87IqT2vYmu.jpg Amanda Rawles (Foto: @amandarawles/Instagram)

JEFRI Nichol blak-blakan mengaku pernah baper alias terbawa perasaan Amanda Rawles, lawan mainnya di film Dear Nathan. Pengakuan itu bermula saat Jefri membuat konten QnA bersama Amanda di kanal YouTube sang aktris.

Pasalnya, Dear Nathan adalah proyek film pertamanya yang bergenre romantis. Pada saat itu juga kali pertamanya intens bertemu seorang wanita di lokasi syuting. Apalagi akting keduanya di dalam film memang sangat romantis.

Amanda Rawles dan Jefri Nichol

Awalnya, Jefri mengira perasaan itu muncul sebagai chemistry saja. Namun setelah merenung aktor 23 tahun ini menyadari jika dirinya benar-benar terbawa perasaan kepada Amanda Rawles hingga dunia nyata.

"Setelah gue pikir-pikir gue baru sadar 'ini cinlok kali ya', akhirnya kita ketemu terus. Gue suka pijitin lo kan kalau lo lagi capek selama ini kan, iya (gue suka beliin es krim), gue ngelakuin gestur-gestur itu yang gue baca sebelum syuting itu bangun chemistry. Gue nggak tahu kalau chemistry itu ujung-ujungnya suka beneran," ungkap Jefri Nichol.

Amanda Rawles memang memiliki paras cantik yang memesona. Apalagi dia memiliki garis keturunan Australia-Indonesia dari orang tuanya. Tak heran jika Jefri Nichol pernah simpan rasa dengan aktris yang satu ini. Penasaran dengan sosoknya? Berikut telah MNC Portal Indonesia rangkum lima pesona Amanda Rawless, dikutip dari Instagram @amandarawles, Kamis (20/1/2022).

1. Dress floral

Amanda Rawles

Amanda Rawles terlihat begitu anggun dalam balutan dress floral berwarna pink salem. Apalagi rambutnya sengaja digerai seperti ini. Amanda merias wajahnya dengan makeup natural look dan lipstik nude yang tak tampak pucat di wajahnya. Dia memadukan outfitnya dengan sepatu putih runcing polos berwarna putih yang terkesan minimalis. Meski terlihat sederhana, namun pesona aktris 21 tahun ini tetap saja memikat hati.

Baca Juga : Gaya Hijab Amanda Rawles di Film Religi, Tampil Cantik dan Anggun

2. Earth tone outfit

Amanda Rawles

Warna earth tone memang masih jadi primadona dalam tren fashion di Indonesia, tak terkecuali Amanda Rawles. Outfit ini memberikan kesan yang hangat, nyaman dan juga elegan. Amanda sengaja mengikat rambutnya dan memberi hiasan bunga matahari mungil yang cantik sebagai aksesori.

Penampilannya semakin lengkap dengan tas mini coklat yang klasik. Berpose cantik menopang dagu, Amanda tampak begitu memesona. Pantas saja Jefri Nichol pernah jatuh hati.

Baca Juga : Curhat Amanda Rawles 'Pindah Agama': Jadi Beban Tersendiri

3. Blouse oversized

Amanda Rawles

Kali ini Amanda Rawles tampil cantik dalam balutan blouse oversized berwarna putih. Kulit putihnya terlihat begitu berseri di potret ini. Dia memadukan outfitnya dengan tas rajut coklat yang klasik nan elegan. Rambutnya sengaja digerai ke samping membuat pesonanya kian bertambah. Berpose cantik sambil bertolak pinggang, bintang Dear Nathan itu tampak begitu menawan

Follow Berita Okezone di Google News

4. Tampil seksi

Amanda Rawles

Amanda Rawles juga bisa tampil seksi. Dia sengaja membuka kemeja putihnya agar tank top hitam polosnya terpampang di kamera. Meski pakaian ini tak terlalu terbuka, namun aura seksi Amanda tetap saja terpancar. Apalagi dia berpose candid seperti ini. Aktris blasteran Australia-Indonesia itu memang selalu berhasil mencuri perhatian.

5. Kain songket

Amanda Rawles

Natural dan sederhana. Dua kata itu sangat menggambarkan penampilan Amanda Rawless di potret ini. Wajahnya terlihat cantik natural tanpa polesan makeup yang mencolok. Outfitnya yang hanya berbalut kain songket khas Nusa Tenggara Timur pun terlihat begitu sederhana. Kendati demikian, pesona kecantikannya tetap saja terpancar. Rambutnya yang dicepol asal memberi daya pikat tersendiri pada penampilannya. Amanda Rawless memang selalu berhasil membuat penggemarnya terpana. Tak percaya? Lihat saja beberapa komentar para penggemarnya berikut ini.

"Harta, tahta, amanda," kata fadh*****.

"Adem ini ma .. Artis paling adem sederhana pula.. Love you kak," kata ilmy*****.

"Artis tutup mata aja dah cantek," kata firz*****.

"Kak Manda cantik banget," kata firj*****.

"Ah cute banget," kata sinu*****.

"Gorgeous," kata bian*****.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini