KESABARAN pasangan selebritis Irwansyah dan Zaskia Sungkar selama 10 tahun menunggu momongan terbayar sudah. Tepat pada Selasa (30/3/2021) silam, pasangan ini akhirnya punya momongan.
Momen bahagia menjadi suka cita bagi kedua keluarga besar mereka yang kemudian menguploadnya melalui akun media sosialnya. "Assalamualaikum anak shalehku, Ukkasya Muhammad Syahki anak baik, Qurrata a’yun nya mami papa, yg nyusu nya nonstop," tulis Zaskia dalam caption postingannya.
Meski sabar menunggu, kelahiran anak pertama mereka ini bukanlah tanpa perjuangan. Berbagai cara dilakukan keduanya demi mendapatkan buah hati, termasuk mengikuti program kehamilan.
Mereka melakukan beragam cara, mulai dari berkonsultasi hingga mengecek kandungan hingga ke luar negeri. Tak hanya itu, keduanya sempat alami trauma manakala mendapatkan vonis dari dokter yang belum melakukan pengecekan.
Jauh sebelum sukses melakukan program kehamilannya. Keduanya pernah lebih dahulu melakukan program inseminasi, penyuntikan sperma langsung ke rahim agar bertemu dengan sel telur.
Sayangnya dua tahun melakukan proses ini, rejeki mendapatkan momongan tak kunjung datang. Meski tak berkecil hati, keduanya kian panik setelah adik Zaskia, Shireen Sungkar hamil dan memiliki momongan.
“Pas (Shireen punya) anak kedua, kok belum hamil juga ya. Pas Hawa lahir udah mulai agak panik kita, ‘Yang anaknya Shireen udah mulai gede, gimana ya’,” kata Zaskira dalam vlog The Sungkars Family yang diposting September 2020 lalu.
Tak menyerah, keduanya sempat bertandang ke Malaysia menjalani operasi endometriosis dan fibroid tahun 2017 lalu. Selain itu mereka juga sempat mencoba menjalani program bayi tabung di Belanda, negara yang kala itu menjadi domisili ibu Zaskia, Fanny Bauty.
Memilih Belanda bukanlah tanpa sebab. Biaya yang lebih murah serta banyaknya percobaan menjadi alasan dipilihnya negeri kincir angin itu. Sayangnya, proses administrasi berbelit membuat rencana itu pupus, program bayi tabung kemudian dipilih di Indonesia.
Follow Berita Okezone di Google News