CELINE Evangelista nyaris selalu tampil mempesona di setiap kesempatan. Celine Evangelista selalu memerhatikan penampilannya dari ujung rambut hingga pemilihan busana.
Alhasil, mantan istri Stefan William itu kerap terlihat sempurna dalam setiap balutan busana yang dikenakan, termasuk gaun. Pesonanya dalam balutan gaun seksi nan menawan membuat orang seolah tak menyangka dirinya ibu empat orang anak.
Berikut ini beberapa gaya Celine Evangelista saat memakai gaun seksi nan menawan. Seperti apa? yuk intip potretnya.
One Shoulder Dress Merah Merona
Pilihan gaun dengan warna super mencolok tampak begitu cocok untuk Celine. Seperti misalnya saja saat Celine memakai one shoulder dress nuansa merah merona satu ini. Kesan glamour pun semakin ia keluarkan melauli ikat pinggang klasik yang berkilau.
BACA JUGA :Â Celine Evangelista Pakai Gaun Bling-Bling Belahan Dada Rendah, Janda Stefan William Makin Hot!
2. Slit Dress Mauve
Slit dress tanpa lengan dengan belahan hingga paha membuat kaki Celine terlihat makin jenjang. Selain itu, kain panjang menjuntai bewarna mauve pun turut memberi unsur dramatis.
BACA JUGA :Â Heboh Celine Evangelista Berfoto Dipangku Hotman Paris, Begini Gayanya kala Hadiri Red Carpet
3. Elegan dengan sarung tangan
Masih dalam balutan slit dress, kali ini Celine memilih nuansa yang lebih elegan. Gaun biru safir disertai perhiasan berkilau dan juga sarung tangan bak putri kerajaan, tampilan Celine mewah sekali bukan?
Baca Juga: Aksi Nyata 50 Tahun Hidupkan Inspirasi, Indomie Fasilitasi Perbaikan Sekolah untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News