RESEP lumpia isi daging cocok dipraktikkan saat ingin membuat gorengan untuk takjil. Apa saja bahan dan cara membuatnya?
Chef Ucu Sawitri dari Indonesian Chef Association (ICA) mengatakan, saat ngabuburit tak ada salahnya bikin lumpia sehat nan gurih.
"Untuk ngisi waktu yang sangat pendek ini menunggu buka puasa, kita bikin lumpia goreng isi daging," katanya dalam acara bersama Ajinomoto.
"Semua harus bisa dan ini basic banget, mudah disajikan pas buka puasa, apalagi orang Indonesia suka gorengan," lanjutnya.
Chef Ucu di Dapur Umami juga telah merekomendasikan resep lumpia isi daging yang sangat mudah. Berikut ulasannya untuk Anda.
BACA JUGA:Manis & Lembut, Cek Resep Lumpur Surga Pandan ala Jerry AndreanÂ
Bahan:
12 lembar kulit lumpia yang siap digunakan
200 gram daging giling
80 gram potongan wortel diiris kotak kecil
1/2 butir bawang bombai sudah dicincang
3 siung bawang putih
1 batang daun bawang, diiris
Penyedap rasa
Minyak goreng
Cara membuat:
1. Panaskan wajan untuk menumis duo bawang dengan 3 sdm minyak goreng, penggunaan pan yang pas agar tak terllau panas
2. Kalau sudah panas masukkan bawang putih dan bawang bombai, ditumis sampai layu dan harum
3. Lalu masukkan daging giling, dimasukin pelan-pelan, api kecilin jangan sampai gosong, tumis sambil aduk biar tak menggumpal
4. Masukkan wortel, aduk bersama daging hingga layu
5. Jika sudah layu tambahkan penyedap rasa
6. Matikan api lalu daun bawang diiris, masukkan terakhir kali
7. Siapkan pan yang diisi dengan minyak goreng
8. Membungkus isiannya dengan kulit lumpia, menggulung sesuai selera
9. Goreng sampai matang cokelat keemasan