USAI rehabilitasi narkoba, Nia Ramadhani langsung menjadi sorotan. Tak lama usai bebas, Nia Ramadhani beserta suami dan anak-anaknya pun menghabiskan waktu liburan di Amerika.
Istri Ardi Bakrie ini pun kerap membagikan momennya saat liburan di Amerika lewat media sosial Instagramnya. Belum lama ini, dia mengunggah penampilan barunya yang bergaya santai.
Di postingan tersebut, Nia tampak nyaman dengan busana kasual yang terlihat fresh. Ibu tiga anak ini tampak mengenakan oversize t-shirt berwarna putih dengan corak merah tua di bagian punggungnya.
BACA JUGA :Â Potret Terbaru Nia Ramadhani, Cantik dengan Rambut Pendek Mirip Lisa BLACKPINK!
Oversize t-shirt tersebut dipadukan dengan black long pants berpotongan cutbray. Gayanya lalu semakin kece dengan clutch Balenciaga yang warnanya senada dengan celananya.
“Riding a horse always been their favorite,” kata Nia Ramadhani seperti dikutip dari Instagram, Selasa (10/5/2022).
BACA JUGA :Â Penampilan Nia Ramadhani dengan Rambut Pendek Dipuji Mirip Lisa BLACKPINK
Berdasarkan postingan itu, diketahui, Nia tengah berada di Griffith Park, Los Angeles, Amerika Serikat. Sontak saja, gaya baru Nia ini menuai sorotan netizen hingga selebriti.
“Hollywood artist ya kak?” kata rekan selebritinya, Marshanda, di kolom komentar.
“Lisa Blackpink,” komentar yang lain. “Emang kalo orang cantik beda. Pakai kaos oblong aja cakep,” tulis netizen.
“Lisa ditunggu comebacknya yaa,” celetuk yang lain.
(hel)