KOPI merupakan salah satu minuman favorit masyarakat hampir di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Tak heran bila kini banyak kedai kopi menjamur tak hanya di kota-kota besar, tapi juga di kota-kota kecil.
Setiap orang memiliki cara sendiri untuk menikmati kopi, ada yang dingin ada juga yang panas. Sedangkan untuk pilihan cita rasanya sendiri, ada yang memilih kopi pahit tanpa gula, ada juga yang menambahkan dengan susu atau campuran perasa lainnya.
Nah, di cuaca panas seperti beberapa waktu belakangan ini, memang paling enak menyeruput segelas es kopi. Jika bosan dengan es kopi susu biasa, Anda bisa jajal resep racikan es kopi dari Nespresso satu ini, yang menggunakan kapsul kopi yakni Liminha (jeruk nipis dan mint) dan kapsul kopi kelapa. Penasaran seperti apa? Berikut ulasan resepnya di bawah ini).
1) Es kopi kelapa
Â
Bahan:
Â
1 Kapsul kopi coconut
Es batu
shaker atau kalau nggak ada bisa pakai yang lain
10 ml sirup nanas
90 ml susu cair
serpihan kelapa
Â
Cara membuat:
1. Siapkan gelas dan isi dengan es batu. Tambahkan sirup nanas ke dalam gelas, sesuaikan dengan selera, bila ingin manis bisa ditambahkan yang banyak;
2. Masukan susu ke dalam gelas secara perlahan agar antara susu dan sirup tidak bercampur. Pastikan agar susu dan gula tidak tercampur agar tampilan menjadi lebih bagus;
3. Siapkan shaker yang sudah diisi batu es kemudian masukan ekstrak kopi coconut dan kocok selama 20 detik;
4. Tuang kopi yang sudah dikocok secara perlahan setelah itu buka tutup shaker dan masukan busa kopi hasil kocokan itu ke dalam gelas;
5. Beri hiasan, lalu es kopi kelapa siap dinikmati.
Â
(Foto: MPI/ Syifa)