KECAP menjadi salah satu bahan bumbu makanan yang menjadi keseharian masyarakat Indonesia. Banyak kuliner khas Indonesia yang dimasak maupun dikonsumsi bersama kecap, baik itu kecap manis atau asin.
Sebut saja misalnya, nasi goreng, semur, ayam panggang, rawon, bahkan soto, yang bumbu kecapnya kadang ikut dituang di atas nasi hangat atau dicampur bersama kuahnya.
Begitu akrab menjadi bumbu makanan sehari-hari masyarakat kita, seperti yang disebutkan Antropolog Makanan, Hardian Eko Nurseto, sejumlah daerah di Indonesia sampai mempunyai kecapnya masing-masing.
“Tiap kecap punya pasangan (makanan) masing-masing, sesuai dengan karakter rasa kulinernya dari daerah tertentu,” ujarnya saat ditemui usai Pameran Jaga Warisan Nusantara (Jagantara) di Ashta District 8, SCBD, Jakarta, belum lama ini.
Â
(Foto: MPI/ Siska)
Baca Juga: Meet Eat Inspire, Hypernet Technologies Tawarkan Solusi PowerEdge Gen 15 Server
Follow Berita Okezone di Google News