KULIT bayi memang harus dirawat secara spesial, mulai dari asupan nutrisi, hingga kegiatan mandi. Pasalnya, kulit bayi sangat sensitif sehingga jika tidak dirawat dengan baik maka banyak penyakit kulit yang akan menyerang.
Dokter anak dr. Andreas, Sp.A. menjelaskan bahwa bayi memerlukan suhu yang tepat untuk mandi. Memandikan bayi dengan suhu air yang tepat mampu membantu merawat kulit anak dan bayi.
"Ruam, biang keringat, dan permasalahan kulit lainnya, seperti dermatitis, ruam popok, infeksi bakteri, dan infeksi jamur. Selain itu, bayi memang dianjurkan mandi menggunakan air hangat dengan suhu 36 - 37 derajat Celcius," kata dr. Andreas, Sp.A seperti dilansir dari Antara.
Beberapa gejala eksim pada bayi, mulai dari kulit kering, ada ruam-ruam merah bersisik dan terasa gatal yang mana umumnya bisa berlangsung lama. Namun, gejalanya bisa mereda dan kambuh sewaktu-waktu.
Kebanyakan ibu masih ragu untuk memilih water heater baik listrik maupun gas karena faktor keamanannya. Namun demikian, penyediaan air hangat dengan memasak air panas dengan kompor pun tidak lepas dari bahaya, terutama permasalahan suhu yang tidak stabil dan perlu waktu yang lama.
"Selain air hangat, ketersediaan air bersih untuk pengalaman mandi bayi juga akan membantu merawat kulit bayi. Jika ada produk pemanas air yang mampu mencegah pertumbuhan pertumbuhan jamur dan bakteri, hal tersebut akan sangat baik untuk mendukung kesehatan kulit bayi," kata dr. Andreas, Sp.A.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Baca Juga: Meet Eat Inspire, Hypernet Technologies Tawarkan Solusi PowerEdge Gen 15 Server
Follow Berita Okezone di Google News