TAK selamanya "suami menyedihkan" itu yang takut sama istri. Terkadang tampak dari tindakan suami itu sendiri sehari-hari.
Saat suami selalu kesal, cemas dan frustasi karena alasan tertentu, mungkin disebabkan karena berbagai hal. Seperti stres, kurang tidur, ketidakseimbangan hormon, kemarahan dan sebagainya.
Â
Berbagai hal negatif tersebut bisa membuat siapapun merasa sangat frustasi, dan juga berdampak langsung pada kehidupan dan hubungan. Mungkin suami merasa sangat kecewa karena stres dan berbagai kecemasan.
Untuk mengatasi hal itu, mereka harus menyadari apa penyebab utama Sindrom 'Suami Menyedihkan.' Seperti yang dikutip dari laman timesofindia, penurunan kadar testosteron suami seiring bertambahnya usia, merupakan tanda utama sindrom "suami yang menyedihkan."
Berikut ini adalah beberapa tanda yang mengindikasikan seorang suami mungkin mengalami sindrom tersebut.
1. Mencari-cari kesalahan istri
Suami akan berusaha mencari kesalahan dalam diri istri, dan hal-hal yang istri lakukan. Apapun hal yang istri lakukan akan mengganggunya. Suami akan mengeluh tentang segalanya. Istri mungkin akan merasa bahwa tidak ada hal yang bisa ia lakukan untuk memuaskan dan menyenangkannya.
2. Abaikan istri
Apabila sang sami sudah tidak memperhatikan dan mengabaikan istrinya terus menerus, maka itu merupakan tanda utama suami menderita sindrom suami yang sengsara. Terlepas dari upaya istri, dia mungkin menghindari dan tidak memenuhi kebutuhan istri.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Baca Juga: Meet Eat Inspire, Hypernet Technologies Tawarkan Solusi PowerEdge Gen 15 Server
Follow Berita Okezone di Google News