MAUDY Ayunda dan Jesse Choi tengah menikmati momen liburan mereka di Amerika Serikat. Momen tersebut juga sekaligus untuk mudik dan bertemu dengan keluarga Jesse yang sudah lama tinggal di America.
Hal itu terlihat dari unggahan Maudy Ayunda di akun Instagramnya baru-baru ini. Ia tampak mengunggah beberapa potret kebersamaannya dengan sang suami saat berada di California, AS.
Berikut beberapa potret romantis Maudy Ayunda dan Jesse Choi saat berlibur di Amerika Serikat, dilansir dari akun Instagram @maudyayunda, Jumat, (16/12/2022).
1. Jesse Choi merangkap jadi suami sekaligus fotografer Maudy Ayunda
Dalam potret pertama ini, Jesse Choi tampak memotret Maudy Ayunda yang tengah duduk sambil berpose di sekitar pedestrian. Bak fotografer handal, suami Maudy Ayunda itu tampak mengambil potret sang istri yang berpose bak model dari low angle.
2. Selfie bareng
Dalam potret ini, Maudy Ayunda dan Jesse Choi tampak melakukan selfie di sebuah pedestrian yang ada di California. Potret tersebut diambil oleh Maudy yang tampak mengenakan kacamata hitam dan melempar ekspresi duck face. Sementara sang suami yang berada di belakangnya, tampak ikut berswafoto dengan ekspresi cool-nya.
3. Foto di coffee shop
Dalam potret ini, Maudy Ayunda tampak berfoto di sebuah coffee shop. Ia terlihat mengenakan atasan berupa dalaman kaos hitam dengan luaran jaket puff berwarna coklat.
Sementara untuk bawahan, Maudy memilih mengenakan celana jeans gelap dan sepatu boots hitam yang tampak serasi dengan kacamata hitamnya. Kalau dilihat dari angle potret ini, Maudy sepertinya tampak difoto oleh sang suami.
Follow Berita Okezone di Google News