LIBURAN jadi momen yang selalu ditunggu-tunggu oleh setiap orang. Mereka punya cara sendiri untuk menuju tempat wisata, ada yang memilih untuk road trip membawa kendaraan pribadi, menggunakan angkutan darat, ada juga yang menggunakan pesawat.
Namun saat menggunakan pesawat banyak hal yang dikhawatirkan, khususnya para orang tua yang memiliki anak kecil. Sebab tekanan udara di atas pesawat membuat si kecil terkadang rewel hingga tantrum.
Â
Namun tak perlu khawatir, ada beberapa tips untuk para orang tua yang ingin membawa anaknya traveling dengan pesawat agar tidak rewel. Berikut ulasannya.
1. Menyusui saat takeoff dan landing
Terkadang hal yang membuat si kecil nangis saat berada di pesawat adalah tekanan saat takeoff dan landing yang membuat telinganya sakit. Untuk itu, para ibu harus menyusui anak saat kondisi itu agar tidak nangis.
2. Cari jadwal penerbangan yang pas dengan jam tidur si kecil
Saat akan bepergian bersama anak, sebaiknya pilih penerbangan saat jam tidur si kecil. Jadi saat perjalanan si kecil bisa tidur.
3. Bawa mainan dan camilan anakÂ
Jangan lupa orang tua menyiapkan mainan dan camilan untuk si kecil terutama saat perjalanan dengan durasi waktu yang lama. Hal itu agar membuat si kecil tidak mudah bosan.
Follow Berita Okezone di Google News