Share

Jerry Andrean Bagikan Resep Ayam Cola, Rasanya Unik Beda dari yang Lain!

Tim Okezone, Okezone · Kamis 09 Februari 2023 09:47 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 09 298 2761730 jerry-andrean-bagikan-resep-ayam-cola-rasanya-unik-beda-dari-yang-lain-H7HEuYBLBg.jpg Resep ayam cola ala Jerry Andrean (Foto: YouTube/Jerry Andrean)

JEBOLAN ajang pencarian bakat koki amatir MasterChef Indonesia Season 7, Jerry Andrean pastinya sudah tidak diragukan lagi bakat memasaknya hingga berhasil meraih juara pertama. Kini, ia mengembangkan bakatnya dengan membuka sebuah bisnis restoran yang menyajikan berbagai makanan Indonesia seperti sapi bakar cobek, sate ayam rempah, dan lainnya.

Meskipun sibuk menjalankan bisnis restoran, Jerry juga kerap membagikan resep-resep makanan lezatnya melalui YouTube Channel pribadi miliknya. Seperti pada video yang diunggah kali ini, Jerry akan membagikan resep membuat makanan unik yaitu ayam cola.

Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya:

Ayam Cola

Bahan-Bahan:

- 1 Ekor (1 Kg) Ayam

- 1 Buah (120 Gr) Bombay

- 5 Buah Bawang Putih

- 4 Sdm (50 Gr) Saus Tomat

- 1 Botol (390 Ml) Cola

- 2 Sdm Cabai Kering /Cabe Bon

- 2 Sdt Oregano

- Garam, Lada Hitam

Cara Membuat:

1. Potong-potong ayam menjadi 12 bagian. Kemudian seared daging ayam di atas teflon dengan sedikit minyak hingga golden brown. Sisihkan.

2. Tumis bawang bombay yang sudah dicincang hingga layu, kemudian masukkan bawang putih cincang dan oregano. Aduk hingga tercampur rata.

3. Masukkan ayam yang sudah di-seared sebelumnya, kemudian aduk hingga tercampur rata.

4. Masukkan cabai kering dan saus tomat, kemudian aduk hingga tercampur rata hingga caramelized.

5. Tuangkan 1 botol cola, garam, dan lada hitam. Masak hingga matang sempurna dan cola menyusut.

Penasaran ingin mencoba membuatnya di rumah? Langsung aja yuk, cek cara membuatnya di YouTube Channel Jerry Andrean, ya!

Follow Berita Okezone di Google News

(hel)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini