Share

Es Krim Unik dengan Kandungan MSG Ini Bikin Pengunjung Sound Of Love Penasaran!

Wiwie Heriyani, MNC Portal · Sabtu 04 Maret 2023 16:34 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 04 298 2775355 es-krim-unik-dengan-kandungan-msg-ini-bikin-pengunjung-sound-of-love-penasaran-EtWP47NS8i.jpg Ice Cream unik dengan kandungan MSG. (foto: MPI/Wiwie Heriyani)

HARI pertama festival musik Sound Of Love yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Sabtu, (4/3/2023) disambut antusias oleh pengunjung.

Sambil menantikan penampilan sederet musisi dan band yang tampil hari ini, mereka tampak jalan-jalan berkeliling area festival Sound Of Love yang dipenuhi oleh beberapa booth menarik.

 Es Krim dari Sasa

Salah satunya, booth Ice Cream dari Sasa. Ya, Sasa sebagai salah satu merek yang terkenal dengan produk MSG ini tampak menyediakan ice cream nan unik yang bisa dibeli para pengunjung Sound Of Love.

Es krim unik yang terinpirasi dari kombinasi produk-produk unggulan Sasa, yaitu MSG dan Santan hingga yang menghasilkan produk ice cream dengan varian rasa yang unik ini berhasil membuat pengunjung dibuat penasaran untuk mencoba.

Setidaknya, ada empat varian Sasa ice cream, di antaranya varian I Am Special - Taro Ice Cream, Swagger Lover - Tiramisu Ice Cream, Call-A-Sun - Bubble Gum Flavored Ice Cream, dan yang terakhir varian Oh my Glow - Black Sticky Rice Coconut Ice Cream.

Baca Juga: Ketahui Kerugian Membeli Mobil Bekas Banjir

Follow Berita Okezone di Google News

Eka Putri, salah satu pengunjung festival Sound Of Love tampak penasaran mencoba salah satu varian ice cream tersebut. Menurutnya, rasa ice cream dari Sasa tersebut cukup unik.

”Sebenernya nggak jauh berbeda dengan ice cream pada umumnya. Tapi ini kayak ada perpaduan rasa creamy sama MSG dikit, hehe,” ujar Eka.

Es Krim dari Sasa

Tak hanya menikmati kelezatan ice cream, para pengunjung Festival Sound Of Love juga tampak dibuat penasaran mencoba SASA Ice Cream Truck untuk berfoto di booth Sound of Love. 

Pengunjung hanya perlu menunjukkan struk pembelian Sasa Ice Cream, kemudian bisa berfoto di booth Sound of Love, satu struk akan mendapatkan satu kali cetak foto.

Bahkan, pengunjung juga bisa melakukan cetak foto selanjutnya dengan membeli Sasa Ice Cream lagi.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini