Share

4 Potret Manis Fuji Pakai Hijab Bikin Pangling: Jarang Lihat Saya Tertutup Kan?

Muhammad Sukardi, Okezone · Rabu 08 Maret 2023 20:00 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 08 194 2777774 4-potret-manis-fuji-pakai-hijab-bikin-pangling-jarang-lihat-saya-tertutup-kan-moOkgFtgVg.jpg Penampilan Fuji pakai Hijab (Foto: Sukardi/MPI)

FUJI tampak hadiri fashion show koleksi terbaru Vanilla Hijab bertajuk 'DELAROSA'. Di situ, gadis berusia 20 tahun itu tampil mengenakan hijab dan bikin pangling tamu undangan.

Ya, Fuji yang biasa tampil terbuka berubah seketika jadi wanita Muslimah yang sangat tertutup. Dia datang mengenakan dress panjang dari koleksi teranyar jenama modest tersebut.

"Iya, aku datang pakai koleksi terbaru Vanilla Hijab. Aku sih suka banget dress ini, nyaman banget dan cantik pastinya," kata Fuji pada awak media di The Manor Andara, Jakarta Selatan, Rabu (8/3/2023).

Berikut potret cantiknya Fuji dalam balutan hijab yang dirangkum Okezone di modest fashion show. 

Fuji pakai dress ruffles

Fuji Pakai Hijab

Bisa dijelaskan sedikit, dress yang dipakai Fuji punya detail ruffles pada bagian dada menyerupai siluet sabrina. Kemudian, ada juga tali pinggang yang membuat badannya tetap terbentuk.

Pin VH yang merupakan identitas dari jenama modest Vanilla Hijab pun dipasang di bagian kanan tubuhnya. Tampilan Fuji kali ini benar-benar berbeda.

Kekinian

Fuji Pakai Hijab

Apalagi dia menyempurnakan gayanya dengan hijab abu-abu bergaya kekinian. Ya, hijab dibuat ketat di kepala dengan area leher tutup material hijab.

"Ini hijab ada yang pakaikan, aku gak pakai sendiri," cerita Fuji soal gaya hijabnya di event tersebut.

Tampil tak biasa

Fuji Pakai Hijab

Tahu bahwa tampil tertutup seperti ini bukan hal biasa diperlihatkan, Fuji pun meledek rekan media dengan celetukannya. "Jarang lihat saya tertutup kan?" kata Fuji meledek rekan media.

Follow Berita Okezone di Google News

Gaya makeup

Fuji Pakai Hijab

Soal riasan wajah, Fuji memilih makeup flawless. Bibirnya diulas lipstik merah dengan alis hitam tegas. Sementara itu, area mata dibiarkan polos pun pipi yang hanya disapu blush merah seulas. So simple.

Di kesempatan itu, Fuji pun berharap bahwa dirinya akan terbiasa pakai hijab karena hijab adalah kewajiban seorang perempuan Muslim. "Insyaallah aku juga lagi belajar. Pelan pelan, ya," tambahnya.

So, gimana nih tampilan Fuji dengan hijab seperti ini? Makin manis kan?

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini